Home ยป 12 Usaha Pendamping Konter Pulsa yang Bikin Tambah Cuan

12 Usaha Pendamping Konter Pulsa yang Bikin Tambah Cuan

Ketika Anda berpikir untuk mengoperasikan usaha pendamping konter pulsa, Anda mungkin kepikiran untuk sesuatu yang besar dan butuh modal yang tidak terhitung jumlahnya. Tetapi jangan salah, kami ada 12 ide yang bisa Anda lakukan untuk meramaikan tempat usaha.

Saat ini, semuanya sudah serba teknologi dan mendorong kita untuk melakukan segala hal yang fleksibel. Ini juga yang membuat jarang ada yang mau keluar rumah hanya sekedar isi pulsa. Ada banyak cara lain dan modern dalam mengisi pulsa, dan bahkan lebih murah.

Hal ini juga yang menjadi faktor tingkat konsumen pulsa yang datang ke konter jauh lebih sedikit. Ini membuat konter pulsa itu harus segera adaptasi agar tidak sepi lagi dan malah tidak ada yang datang. Kami memiliki cara untuk membantu meramaikan konter pulsa.

Dengan beberapa ide bisnis kecil-kecilan ini, kami dapat menjamin kalau konter pulsa akan lebih banyak dikunjungi. Ini membuat bukan hanya 1 alasan untuk singgah isi pulsa, tetapi sekalian untuk melakukan transaksi lain. Lantas, apa saja ide bisnis yang bisa dijalankan?

Usaha Pendamping Konter Pulsa 3

12 Ide Usaha Pendamping Konter Pulsa yang Menguntungkan

Untuk saat ini, kami telah menyiapkan 12 ide usaha yang masih jarang diterapkan oleh toko pulsa yang lain. Anda bisa lebih dulu curi start dan ketika orang singgah ke usaha baru ini, mereka akan sekalian isi pulsa di konter Anda. Lantas, apa saja ide usaha yang cocok?

  • Jualan Aksesoris HP

Konter pulsa secara umum bisa menjual berbagai hal yang berhubungan dengan handphone. Anda bisa menjual berbagai aksesoris HP seperti charger, casing, headset, power bank, kabel data, dan lainnya.

  • Rental PS

Permainan PS masih banyak peminatnya walupun game online sudah banyak yang menggunakan. Anda bisa menjadikan rental PS ini sebagai usaha pendamping konter pulsa.

  • Jual Token Listrik

Kebutuhan listrik yang bisa dikatakan menjadi kebutuhan pokok menjadikan usaha jual token listrik memiliki prospek besar. Usaha ini tidak membutuhkan tambahan fasilitas tempat, jadi sangat cocok dijadikan usaha pendamping untuk konter pulsa.

  • Jual Bensin Eceran

Pada umumnya lokasi konter pulsa berada di pinggir jalan. Hal ini sangat strategis jika Anda menambahkan usaha sampingan dengan jualan bensin eceran.

Jika lokasi banyak dilalui oleh kendaraan bermotor maka akan memiliki peluang tambahan penghasilan yang cukup besar.

Usaha top up game menjadi peluang usaha yang menjanjikan di era sekarang ini mengingat banyaknya orang yang memainkan game online. Anda bisa menjual top up game seperti free fire, mobile legend dan PUGB.

  • Bakery

Toko roti tidak pernah berhenti membuat orang bosan. Ide usaha pendamping konter pulsa yang satu ini bisa diambil dari toko lain atau tidak membuatnya sendiri. Jadi, ketika konter pulsa buka, orang yang ingin sarapan bisa langsung serbu roti Anda.

  • Stand Ice Cream

Di siang hari juga ice cream selalu menjadi godaan. Dan dengan fakta ini, Anda bisa mendirikan stand ice cream sebagai reseller yang lansung menyediakan kulkas juga. Ini membuat konter pulsa Anda tidak terganggu juga dan banyak pengunjung.

  • Tempat Fotokopi dan Print

Anda pastinya tahu kalau tidak semua tempat memiliki printer ataupun mesin fotokopi. Padahal kebutuhan orang untuk print dan fotokopi berkas sangat tinggi. Maka dari itu, coba Anda gunakan ide ini sebagai usaha pendamping konter pulsa.

  • Translator atau Tutor Tugas Anak SD

Anda juga bisa menargetkan anak SD sebagai pengajar ataupun penerjemah. Misalnya mereka memiliki tugas, Anda bisa bukan tutor khusus sembari menjaga toko. Apalagi di saat online seperti ini, mereka bisa langsung isi kuota di tempat Anda.

  • Toko Thrifting Baju Bekas

Toko thrifting selalu menjadi ide usaha pendamping konter pulsa yang diminati. Thrifting adalah toko jual baju dan pakaian bekas eceran. Usaha ini sudah sangat populer sekarang, karena kemudahan dapat pakaian yang masih layak pakai.

  • Spot Pengambilan Barang dari Luar Kota

Anda juga bisa bekerja sama dengan perusahaan pengiriman dan buat toko Anda sebagai tempat pengambilan barang dari luar kota. Apalagi di area yang masih belum memiliki cabang jasa pengiriman barang, mereka akan bayar sewa ke toko Anda.

  • Rental Sepeda

Bagaimana dengan menjalankan usaha rental sepeda, apakah menurut Anda ini ide yang menarik? Menurut kami, di tengah tren menaiki sepeda yang sedang naik, maka usaha ini bisa berjalan lancar. Tetapi jangan lupa minta jaminan ke penyewa.

Jika konter pulsa Anda mulai sepi, itu bukan karena teknik penjualan Anda yang salah. Tetapi ini adalah karena teknologi membuat orang bisa dengan aplikasi saja untuk isi pulsa. Maka dari itu, Anda perlu jalankan usaha pendamping konter pulsa yang pasti akan ramai.

error: Content is protected !!