Barang-barang yang datang dari luar negeri diperdagangkan di pasar bebas dengan harga murah. Kondisi tersebut memicu masyarakat untuk bersaing menciptakan produk yang lebih kreatif dan inovatif.
-
Daftar Isi
Mudah mendapatkan produk luar negeri
Salah satu dampak positif globalisasi adalah mudahnya mendapatkan produk yang berasal dari luar negeri. Terlebih jika produk dari luar negeri dijual melalui distributor dengan harga yang sangat terjangkau.
-
Munculnya jenis lapangan kerja baru
Dampak globalisasi selanjutnya yaitu munculnya berbagai jenis lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat luas. Fenomena tersebut terjadi lantaran adanya investasi asing yang membuka usaha dan bisnis di suatu negara.
-
Masyarakat mudah bekerja ke luar negeri
Satu lagi dampak positif dari adanya globalisasi yaitu terbukanya kesempatan bagi masyarakat lokal untuk bekerja di luar negeri. Dampak tersebut ditandai dengan maraknya agen penyalur tenaga kerja ke luar negeri.
Dampak Positif Globalisasi di Sektor Sosial Budaya
Sama halnya di bidang ekonomi rupanya globalisasi juga memengaruhi pola masyarakat dalam bersosial dan berbudaya. Salah satunya yaitu mengubah pola pikir masyarakat yang tadinya kuno menjadi lebih modern.
Orang-orang yang dahulu sulit menerima perkembangan baru biasanya mulai beradaptasi dengan adanya globalisasi. Dampak positif ini terjadi lantaran adanya akses bebas melalui internet yang diakses oleh masyarakat luas.