Saat ini, jasa desain logo produk sudah sangat banyak., logo pempek merupakan salah satu logo yang bisa dibuat di jasa pembuatan logo tersebut. Banyak sekali manfaat yang bisa diperoleh ketika perusahaan menggunakan logo untuk produknya.
Salah satu manfaat adanya logo pada produk adalah produk tersebut akan cepat dikenal banyak orang. Apalagi jika produk tersebut memiliki kelebihan yang mana produk lain tidak memiliki kelebihan tersebut.
Makna Suatu Logo
Bagi para pecinta pempek, pasti sudah memiliki langganan yang selalu menjadi tempat untuk membeli. Terkadang hanya melihat logo saja, pembeli sudah bisa mengenali mana tempat jualan pempek yang enak. Berikut beberapa makna penting dari sebuah logo pempek:
1. Sebagai Ajang untuk Bersaing di Pasar
Pengusaha pempek hingga saat ini ada banyak sekali. Namun, tidak semuanya memiliki logo. Penjual pempek yang tidak memiliki logo sangat disayangkan karena kemungkinan pempek tersebut akan kurang diminati.
Pempek yang telah memiliki logo yang jelas tentunya akan lebih mudah dikenali. Apalagi jika pempek tersebut memiliki keunikan sendiri dan berbeda dengan yang lain.
Selain itu, pempek yang telah memiliki branding atau logo akan dipercaya memiliki kualitas yang tinggi. Sehingga konsumen dari pempek tersebut juga bisa bertambah
2. Membangun Komunikasi dengan Konsumen
Logo dari suatu produk biasanya dalam bentuk gambar ataupun simbol. Simbol atau gambar tersebut akan berkaitan dengan produk yang dibuat. Biasanya dalam logo juga akan dilengkapi dengan kontak penjual sehingga akan memudahkan dalam menghubungi owner.
Di zaman yang semuanya butuh internet ini banyak orang yang memasang logo di social media. Hal tersebut tentunya akan menjadi identitas produk. Logo tersebut akan berbicara sedikit banyak mengenai produk, yakni pempek.
Melalui sosial media tersebut, pengusaha pempek bisa menaikkan branding produknya. Para konsumen juga bisa melihat kelebihan sehingga jika tertarik, konsumen bisa membeli pempek tersebut
Kriteria Logo Pempek
Setelah mengetahui makna penting dari logo pempek, selanjutnya akan membahas mengenai kriteria dari pembuatan logonya. Berikut ulasan lengkapnya:
1. Sederhana
Banyak perusahaan besar yang terkenal menggunakan logo yang sederhana. Dengan logo yang sederhana, justru akan memudahkan orang untuk selalu mengingatnya.
Begitu juga dengan logo untuk pempek. Ada baiknya dalam pembuatan logo cukup sederhana saja karena peluang diingat orang lain cukup besar.
Selain itu, jika logo sederhana juga akan memudahkan desain grafik mudah dalam membuatnya. Sehingga pembuatannya pun juga tidak membutuhkan waktu yang terlalu lama.
2. Tidak Terlalu Abstrak
Bagi para pengusaha pempek, ada baiknya dalam pembuatan logo tidak abstrak. Ketika pengusaha tidak mendapatkan suatu keunikan dari logo, berarti logo tersebut gagal.
Ketika membuat logo untuk pempek, pastikan di dalamnya terdapat suatu makna yang bisa ditangkap konsumen. Walaupun makna atau pesan tersebut dimasukkan dalam logo, tetapi jangan sampai mengurangi keunikannya.
3. Mudah Diingat Banyak Orang
Dalam membuat branding untuk pempek sebaiknya pengusaha membuat suatu brand dan logo yang selalu diingat konsumen. Salah satu cara agar logo mudah diingat yakni dengan membuatnya menarik.
Logo yang menarik adalah logo yang sederhana tetapi memiliki makna yang dalam. Pengusaha bisa melihat karakteristik apa yang menonjol dalam produk pempeknya. Sehingga bisa dituangkan dalam logo.
Itulah makna dan karakteristik logo pempek yang baik. Dengan memperhatikan ulasan di atas, penjual pempek bisa segera membuat logo, karena akan ada banyak sekali benefit yang bisa diperoleh.