Logo merupakan salah satu komponen penting pada suatu produk, termasuk logo nasi box yang akan dijelaskan di bawah ini. Dengan adanya logo akan membantu produk menjadi terkenal.
Cara membuat logo sebenarnya sangat mudah. Saat ini juga banyak jasa desain logo yang akan membantu seseorang dalam membuat logo. Termasuk logo untuk nasi box.
Pentingnya Logo Nasi Box
Penempatan logo pada suatu produk sangat krusial termasuk logo pada nasi box. Sebelumnya, orang-orang tidak akan mengenali produk tersebut. Setelah adanya logo, banyak orang yang kenal dengan produk tersebut.
Misalnya, ketika pedagang akan menyetorkan nasi box ke tempat orang yang memiliki acara pesta. Jika ada logo, orang-orang disana akan langsung mengenali. Apalagi jika makanannya memiliki ciri khas sendiri. Berikut pentingnya ada logo pada nasi box untuk referensi:
1. Membangun Komunikasi Melalui Logo
Logo dari suatu produk biasanya dalam bentuk gambar ataupun simbol. Simbol atau gambar tersebut akan berkaitan dengan produk yang dibuat. Biasanya dalam logo juga akan dilengkapi dengan CP sehingga akan memudahkan dalam menghubungi owner.
Di zaman yang semuanya butuh internet ini banyak orang yang memasang logo di social media. Hal tersebut tentunya akan menjadi identitas produk. Logo tersebut akan berbicara sedikit banyak mengenai produk, yakni nasi box.
Melalui sosial media tersebut, pengusaha nasi box bisa menaikkan branding produknya. Para konsumen juga bisa melihat kelebihan sehingga jika tertarik, konsumen bisa membeli nasi box tersebut.
2. Memberikan Kesempatan untuk Bersaing di Pasar
Pengusaha nasi box tidak hanya satu, bahkan ada banyak sekali pengusaha nasi box. Namun, tidak semuanya memiliki logo. Penjual nasi box yang tidak memiliki logo sangat disayangkan.
Nasi box yang telah memiliki logo paten tentunya akan lebih mudah dikenali. Apalagi jika nasi box tersebut memiliki keunikan sendiri dan berbeda dengan yang lain.
Selain itu, nasi box yang telah memiliki branding atau logo akan dipercaya memiliki kualitas yang tinggi. Sehingga konsumen dari nasi box tersebut juga bisa bertambah.
Tips Membuat Logo Nasi Box
Setelah mengetahui arti pentingnya logo nasi box, saatnya mempelajari tips membuat logo untuk nasi box. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa tips untuk membuat logo:
1. Mulai Mencari Ide
Dalam mencari ide, seseorang juga bisa sambal mencari referensi dari logo produk lain. Namun, jangan sampai melakukan copy paste terhadap logo dari produk lain.
Seseorang bisa memikirkan mau bagaimana bentuk logo tersebut. Warna dan tulisannya akan seperti apa dll. Jika memiliki banyak ide, cobalah untuk mempersempitnya atau bisa mengkombinasikan. Sehingga akan menjadi logo untuk nasi box yang unik.
2. Mulai Mencari Merk
Merk sendiri sangat penting dicantumkan di logo, karena bagaimanapun merk adalah salah satu komponen pada logo. Jika bingung mencari merk, cobalah untuk mengamati nasi box tersebut.
Biasanya beberapa ide merk akan muncul jika melihat produknya. Jika membuat merk jangan memakai kalimat yang terlalu panjang, karena akan sulit diingat konsumen.
3. Mencari Masukan
Ketika ide, merk, serta rancangannya sudah jadi ada baiknya segera dilakukan tindak lanjut. Namun, sebelum ditindak lanjut atau dijadikan logo, sebaiknya minta saran dari orang lain mengenai isi dari logo tersebut.
Itulah pentingnya dan tips membuat logo nasi box untuk dijadikan referensi bagi pengusaha nasi box. Dalam penjualan, adanya logo ini sangat penting karena menjadi salah satu suksesnya marketing dalam suatu produk, khususnya nasi box.