Terkoneksi dengan WiFi sangat bermanfaat untuk berbagai hal saat menggunakan hp. Namun, para pengguna juga wajib tahu cara mengatasi jaringan WiFi lemot di hp karena sewaktu-waktu bisa saja terjadi masalah. Jaringan yang mendadak lambat akan membuat penggunanya kesulitan dalam beraktivitas.
Apalagi bagi yang pekerjaan utamanya berhubungan langsung dengan penggunaan internet. Dalam pembahasan ini, akan dijelaskan mengenai berbagai cara untuk mengatasi WiFi yang lemot di hp.
Penyebab Jaringan WiFi Menjadi Lemot
Sebelum masuk ke dalam pembahasan cara mengatasi jaringan WiFi lemot di hp, mari mencari tahu penyebabnya terlebih dahulu. Dengan begitu, pengguna hp bisa mengantisipasi berbagai kemungkinan. Adapun beberapa hal yang sebenarnya bisa membuat WiFi menjadi lemot antara lain:
- Posisi router yang terhalang oleh dinding atau lemari. Sebab, jika banyak dinding yang harus dilewati oleh router akan melemahkan kecepatan WiFi-nya.
- Jarak dari router dengan perangkat terlalu jauh.
- Memakai perangkat yang masih kurang canggih, sehingga teknologinya kurang memadai untuk memaksimalkan jaringan WiFi.
- Banyak bandwidth atau pemakaian aktivitas yang berat contohnya mendownload file berukuran besar, streaming video, atau bermain game online.
- Ada perangkat yang mengganggu jaringan contohnya CCTV, monitor bayi, telepon atau speaker nirkabel. Sebab, perangkat tersebut umumnya bekerja dalam frekuensi yang sama seperti WiFi standar yaitu 2.5 GHz.
- Jarang melakukan reboot pada router, sehingga jaringan internetnya melambat. Router juga memerlukan istirahat agar kestabilannya terjaga.
Cara Mengatasi Jaringan WiFi Lemot di Hp
Pada bagian sebelumnya telah dijelaskan hal apa saja yang berpotensi membuat jaringan WiFi melemah. Setelah mengetahui informasinya, pengguna WiFi juga perlu tahu trik untuk mengatasi jaringan lemot. Berikut adalah beberapa metode yang bisa diterapkan:
1. Menghapus Cache
Tidak banyak yang menyadari bahwa cache (data yang dihasilkan saat aplikasi berjalan) dapat menumpuk hingga penuh. Hal ini dapat mempengaruhi kinerja browser sehingga menjadi lemot. Untuk itu, pengguna bisa melakukan beberapa langkah mudah ini:
- Masuk menuju menu pengaturan di hp masing-masing.
- Cari opsi “Storage” yang merupakan penyimpanan.
- Klik pada nama-nama aplikasi yang paling sering dipakai.
- Ketuk “Delete cache” untuk menghapus file sampah dari aplikasi tersebut. Lakukan pada aplikasi lainnya yang sering dipakai sehingga file cache-nya menumpuk.
2. Menggunakan Menu Pengaturan
Cara mengatasi jaringan WiFi lemot di hp selanjutnya adalah mengubah pengaturan. Semua hp memiliki menu pengaturan, sehingga cara ini dapat langsung diterapkan. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka menu pengaturan, lalu pilih “Tentang ponsel” yang memuat informasi mendasar terkait ponsel yang digunakan.
- Ketuk “Penyimpanan internal”, lalu cari “Informasi WLAN”. Lanjutkan dengan memilih “WLAN status”.
- Ketuk tombol “Refresh Stats” hingga tiga kali untuk meningkatkan kecepatan WiFi.
3. Mengganti Pengaturan IP
Opsi berikutnya yang bisa mengatasi masalah WiFi lemot adalah mengganti pengaturan IP. Cara ini banyak digunakan untuk ponsel Android sehingga bisa meningkatkan koneksi WiFi. Berikut ini tahap-tahap yang perlu dilalui:
- Pastikan sudah tersambung ke WiFi, lalu klik pada tanda WiFi tersebut.
- Di jaringan WiFi yang digunakan, tekan tanda seru yang ada di dekatnya.
- Ganti pilihan pengaturan IP menjadi statik.
- Di “Alamat IP”, ganti dua hingga tiga angka paling akhir sesudah tanda titik.
- Contohnya IP 192.168.43.57 maka yang harus diganti adalah angka 57. Ganti dengan angka lain sesuka hati.
- Simpan pengaturan IP yang baru.
Itulah informasi tentang cara mengatasi jaringan WiFi lemot di hp serta penyebabnya. Bagi masyarakat era digital, internet sangat penting. Sehingga ketika jaringan WiFi yang digunakannya bermasalah akan menghambat banyak aktivitas. Dengan mengetahui cara mengatasinya, hal ini dapat diatasi jika terjadi di lain waktu.