Home ยป 8 Cara Mendapatkan Uang dari Youtube yang Wajib Dicoba

8 Cara Mendapatkan Uang dari Youtube yang Wajib Dicoba

Ada berbagai cara mendapatkan uang dari youtube yang mudah untuk dicoba, terutama bagi yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan. Youtube ini bisa dijadikan salah satu cara yang tepat.

Youtube tidak hanya digunakan untuk mencari video hiburan semata. Namun juga bisa dijadikan lahan untuk mencari uang atau penghasilan tambahan. Seperti diketahui, saat ini banyak sekali yang menjadi youtuber.

Bahkan jaman sekarang banyak sekali public figure memilih menjadi youtuber sebagai kerja sampingannya. Ada juga yang berhasil meraup uang miliaran rupiah dalam sebulan hanya dengan membuat konten di Channelnya.

Cara Mendapatkan Uang dari Youtube

Seperti telah dibahas sebelumnya, banyak orang beralih profesi menjadi seorang youtuber. Karena youtube memang berpeluang besar untuk menghasilkan uang. Berikut ini berbagai macam caranya:

  1. Membuat channel

Anda bisa mulai membuat channel berisi konten-konten menarik untuk mengundang banyak viewer di channel tersebut. Caranya juga cukup mudah. Hanya perlu sign in, lalu bisa mulai membuat channel.

  1. Langganan channel

Cara mendapatkan uang dari youtube berikutnya dengan langganan channel. Ada dua syaratnya apabila ingin mendapatkan uang dari situ. Harus memiliki seribu subscribers lebih serta usia minimal delapan belas tahun.

  1. Monetisasi channel

Sistematika melakukan monetisasi adalah dengan melakukan sign in. Lalu pilih menu account information di sebelah kanan atas. Kemudian tinggal klik creator studio, setelah itu pada menu sebelah kiri.

Pilih channel, dan klik status and features. Terakhir, pilih enable monetization, lalu tinggal setujui agreement yang ada. Cara itu cukup mudah, jadi pasti pemula bisa melakukannya.

  1. Sambungkan ke AdSense

Setelah berhasil melakukan monetisasi channel, Anda bisa menyambungkan channel tersebut dengan AdSense. Caranya yaitu dengan melakukan associate dan approved AdSense ke yotube akun milik Anda.

Nantinya akan ada fitur analytic yang bisa digunakan untuk melakukan track penghasilan Anda. Bisa terbayar bila Anda melengkapi atau mengikuti youtube payment threshold yang ada.

  1. Melakukan optimasi

Cara mendapatkan uang dari youtube selanjutnya melakukan optimasi channel. Anda bisa mengoptimasi channel Anda untuk menambahkan engagement yang Anda miliki. Namun dalam hal ini, ada beberapa kriteria yang perlu dipenuhi.

Antara lain video harus user friendly, lalu konten harus karya orisinil Anda, supaya dapat di promote. Copy righted video yang diplagiasi dari internet tidak akan menghasilkan apa-apa. Jadi, hindari plagiasi.

  1. Menjual produk serta promosi lewat youtube

Bagi yang mempunyai produk sendiri, gunakanlah youtube sebagai media promosi produk milik Anda. Misalnya saja dengan melakukan promosi produk di tengah-tengah video konten milik Anda.

Misalkan saja Anda membuat konten tentang info sepakbola, Anda bisa menyisipkan promosi produk jersey bola di dalam konten tersebut.

  1. Menggunakan premium

Cara mendapatkan uang dari youtube berikutnya dengan menggunakan premium. Beberapa tahun lalu, youtube telah membuka layanan berbayar mereka. Bisa dijadikan peluang untuk mendapatkan uang lewat sana.

Anda cukup membuat konten menarik dan kreatif untuk bisa dinikmati para pengguna premium. Pendapatan Anda akan terus bertambah apabila pelanggan tersebut melakukan pembayaran ulang setiap bulan.

  1. Super chat dan super sticker

Fitur Super chat dan super sticker yang ada pada youtube ini bisa digunakan untuk mendapatkan uang. Namun berbeda dengan fitur lain, fitur ini hanya bisa digunakan saat melakukan siaran langsung.

Syarat Sebelum Daftar Adsense Youtube

Seperti pada pembahasan sebelumnya, salah satu cara menghasilkan uang dari youtube adalah dengan menyambungkan ke AdSense. Namun sebelum itu, ada beberapa persyaratan yang perlu dipenuhi sebelum mendaftar AdSense.

  1. Terverifikasi

Proses verifikasi ini penting, ketika Anda ingin mengunggah video berdurasi panjang. Tidak perlu berjam-jam, Youtube menganggap video dengan durasi lebih dari 15 menit merupakan video panjang.

Jadi, apabila ingin mengunggah video berdurasi panjang, silahkan lakukan verifikasi dulu. Prosesnya juga cukup mudah, hanya memerlukan nomor handphone aktif untuk bisa menerima kode verifikasi.

  1. 4000 jam tayang

Akun harus memiliki 4000 jam tayang sebagai salah satu syarat mendaftar AdSense. Total jam tayang terhitung selama 12 bulan terakhir. Jadi, selama 1 tahun wajib memenuhi minimal 4000 jam tayang.

Itulah alasan mengapa Anda wajib melakukan verifikasi dan mengunggah sebanyak-banyaknya video. Semakin banyak video dan durasinya lama, semakin cepat juga syarat ini terpenuhi. Anda membutuhkan waktu beberapa bulan hingga setahun.

  1. 1000 subscriber

Cara mendapatkan uang dari youtube dengan AdSense memang cukup sulit. Selain harus mempunyai 4000 jam tayang, Anda juga wajib memiliki 1000 subscriber. Tidak hanya cukup dengan mempromosikan lewat sosial media.

Namun, juga harus konsisten menjaga kualitas video agar tetap bagus dan juga menarik. Hal pertama tentunya originalitas konten. Anda harus membuat konten sendiri, jangan menjiplak atau plagiat.

  1. Hindari komentar spam

Komentar spam akan sangat menghambat proses pendaftaran AdSense. Mungkin Anda telah memenuhi beberapa syarat di atas. Namun apabila masih melakukan spamming komentar, bisa jadi pengajuan tersebut akan ditolak.

Manfaat dari Menggunakan Youtube Premium

Seperti dibahas sebelumnya, salah satu cara mendapatkan uang dari youtube selain menyambungkan ke AdSense adalah dengan menggunakan Premium. Ada beberapa manfaat yang bisa diperoleh apabila menggunakan premium.

Antara lain bisa menonton tanpa iklan. Seperti diketahui, keberadaan iklan tentu sangat mengganggu. Namun, kini Anda tidak perlu khawatir lagi. Dengan menggunakan premium, Anda bisa menonton video tanpa gangguan iklan.

Bagi yang tidak selalu mempunyai kuota internet atau sinyal memadai, menggunakan versi premium ini adalah solusi tepat. Sebab, pengguna berlangganan diperbolehkan download video untuk bisa disimpan dan ditonton secara offline.

Bisa berganti aplikasi tanpa perlu pause video. Saat mengakses youtube di handphone, video yang diputar akan berhenti bila Anda berganti aplikasi. Sebab tidak memungkinkan untuk multitasking.

Hal itu berbeda apabila menggunakan premium. Video akan tetap terputar sebagai background meskipun Anda saat itu sedang membuka aplikasi lain. mendengarkan music jadi lebih mudah.

Jadi, bagi yang suka sekali menonton video youtube. Anda bisa memanfaatkannya untuk memperoleh penghasilan tambahan. Sebab ada berbagai cara mendapatkan uang dari youtube yang bisa menjadi pilihan.

error: Content is protected !!