Cara mematikan headset bluetooth pada laptop tentu berbeda dengan mematikannya melalui HP. Di bawah ini akan dijelaskan mengenai tutorial mematikan headset bluetooth pada laptop Windows maupun Mac.
Daftar Isi
1. Matikan Melalui Sistem Operasi Windows
Sama seperti Android, sistem operasi Windows juga banyak digunakan di Indonesia. Bahkan sebagian besar laptop yang ada memanfaatkan sistem operasi yang ditemukan oleh Bill Gates ini. Cara mematikan sambungan bluetooth headset dari WIndows sangatlah mudah.
- Pada kotak pencarian taskbar, ketik “Control Panel” dan buka menunya.
- Pilih opsi “Bluetooth and Other Devices Settings” yang terletak pada tampilan utama.
- Layar akan menampilkan daftar perangkat yang tersambung.
- Cari dan pilih nama bluetooth perangkat headset.
- Klik tombol “Putuskan”
2. Matikan Melalui Sistem Operasi Mac
Pada sistem operasi Mac, langkah mematikan headset bluetooth berbeda dengan Windows. Namun tak perlu khawatir, karena caranya tidak jauh berbeda dan sama mudahnya. Bagi pemilik MacBook, ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk memutus sambungan headset:
- Tekan panel pengaturan yang berada pada ujung kanan layar.
- Klik ikon bluetooth yang terlihat pada panel.
- Setelah itu, layar akan memperlihatkan daftar perangkat yang tersambung dengan laptop.
- Pilih nama bluetooth perangkat headset yang tertera di sana.
- Klik opsi “Lupakan Perangkat Ini”
Demikian penjelasan mengenai cara mematikan headset bluetooth pada HP dan laptop. Pilih cara mana yang sesuai dengan sistem operasi perangkat agar tidak terjadi kesalahan. Sehingga headset dapat dilepas kapan saja dan disambungkan ke perangkat lain.