Home » Cara Hapus Watermark CapCut dengan Mudah

Cara Hapus Watermark CapCut dengan Mudah

CapCut adalah aplikasi yang digunakan untuk mengedit Video, namun jika menggunakan aplikasi ini, pengguna perlu melakukan render Video akan ada watermark. Berikut adalah cara hapus watermark CapCut, dengan mudah baik lewat aplikasi ataupun tidak.

CapCut sendiri bisa diakses baik di mobile dengan sistem android atau iOS juga bisa diakses di laptop. Biasanya video yang dibuat lewat aplikasi ini bisa diupload di Aplikasi TikTok atau aplikasi lainnya, tergantung kebutuhan dan keinginan.

Terlebih jika menggunakan aplikasi Capcut gratis biasanya di akhir video akan ada watermark. Maka dari itu lakukan beberapa cara untuk menghilangkan watermark yang ada.

1. Cara Hapus Watermark Capcut Di Akhir Video lewat Smartphone

Aplikasi Capcut bisa diakses di Android atau iPhone, watermark sendiri adalah strategi yang dilakukan oleh penyedia layanan. Jika ingin menghilangkan watermark di akhir video bisa dengan cara berikut:

  • Aktifkan dan buka HP yang ada aplikasi Capcut, jika belum punya silahkan mengunduh dan menginstalnya dahulu.
  • Kemudian buka aplikasi CapCut, usahakan aplikasi CapCut sudah versi terbaru.
  • Selanjutnya pada slide di timeline video yang menuju akhir video  yang dibuat.
  • Seleksi di ending clip video tersebut.
  • Lalu pilih delete agar watermark terhapus dan watermark sudah terhapus,

2. Menghapus Watermark CapCut melalui PC

Selain bisa diakses di HP android dan iOS aplikasi satu ini bisa digunakan di PC pribadi. Jika ingin menghapus watermark melalui PC bisa lakukan cara berikut ini:

  • Usahakan telah mengunduh Capcut di PC pribadi terutama dengan sistem Windows.
  • Kemudian membuat video sesuai keinginan, dan edit video tersebut.
  • Jika selesai mengedit, segera export video dimana tombolnya terletak di pojok kanan bagian atas.
  • Di Jendela export pilih dan checklist di Remove Watermark.
  • Dan pilih format video yang akan di export misalnya saja MP4 atau MOV.
  • Kemudian login ke aplikasi media sosial misalnya TIkTok.
  • Maka secara otomatis bagian remove watermark akan otomatis akan tercentang dan bisa memilih tombol export untuk mendownload video.
  • Buka kembali aplikasi Capcut maka akan muncul video untuk dibagikan dan video tersebut sudah tanpa watermark.

3. Cara Menghilangkan Watermark Capcut Melalui Galeri HP

Cara ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan watermark Capcut dengan memanfaatkan menu edit di galeri Hp. cara ini dilakukan secara manual berikut cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan watermark Capcut:

  • Buka dan buat video di aplikasi Capcut melalui aplikasi HP.
  • Kemudian memilih ikon ekspor untuk menyimpan video.
  • Kemudian pilih simpan di perangkat dengan watermark Capcut.
  • Selanjutnya buka galeri di HP dan pilih menu edit yang ada di fitur tersebut.
  • Kemudian pilih dan klik fitur crop yang ada di aplikasi.
  • Geser potongan video sampai watermark Capcut tidak terlihat lagi.
  • Kemudian simpan video yang telah di crop.
  • Proses selesai dan watermark capcut sudah terhapus.

4. Menghapus Watermark dengan Memanfaatkan Fitur Template

Pihak penyedia layanan aplikasi Capcut menyediakan fitur template yang bisa dimanfaatkan untuk mengedit video. Dengan fitur ini bisa digunakan untuk menghapus watermark yang ada di video capcut, berikut caranya:

  • Buka dahulu aplikasi Capcut kemudian masuk ke menu template yang ada di bawah.
  • Kemudian mencari template sesuai keinginan dan klik tanda love agar tersimpan di galeri akun.
  • Lalu gunakan template tersebut dan masukan foto atau video yang akan dibuat.
  • Selanjutnya klik pratinjau untuk melihat hasil editing video tersebut.
  • Klik simpan dan ekspor.

Itulah beberapa cara hapus watermark capcut yang bisa dilakukan baik di HP ataupun melalui PC. Ada beberapa cara yang biasa digunakan namun cara yang cukup mudah dengan mengedit lalu membagikan lewat TikTok.