Saat ini semua TV diharuskan untuk menggunakan siaran digital, tidak terkecuali merek Polytron. Ini dimaksudkan agar penonton TV bisa mendapatkan gambar lebih tajam dan jelas. Lantas bagaimana cara beralih ke TV digital Polytron yang tepat?
Nyatanya masih banyak yang belum tahu apakah model televisi miliknya sudah mampu menangkap siaran digital atau belum. Supaya tidak salah paham lagi dan bisa menikmati channel kesayangan, simak pembahasan berikut ini terlebih dahulu.
Apakah Semua TV Polytron Sudah Digital? Begini Penjelasannya!
Sebelumnya perlu diketahui terlebih dahulu oleh pemilik televisi merek Polytron, bahwasanya tidak semua sudah mendapatkan siaran digital. Untuk televisi model tabung sudah jelas belum bisa mendapatkan siaran digital tanpa bantuan pihak ketiga.
Selain itu untuk TV LED pun tidak semuanya bisa menangkap siaran digital. Masih cukup banyak pengguna TV LED yang belum bisa mendapatkan siaran digital. Alhasil harus membeli alat terlebih dahulu agar bisa mendapatkan siaran digital.
Untuk alatnya sendiri bernama STB atau Set Top Box, dimana bisa dibeli secara online atau offline di toko elektronik terdekat. Dengan begitu orang-orang rumah masih bisa menikmati siaran-siaran televisi kesayangan.
Oleh sebab itulah pengguna TV LED ada baiknya untuk melakukan pengecekan terlebih dahulu secara manual. Untuk cara mengeceknya sendiri bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini.
- Ambil remote TV LED.
- Kemudian tekan tombol Pengaturan dan pilih Program.
- Nantinya akan muncul beberapa pilihan, perhatikan apakah ada tulisan Digital Only Tuning.
- Jika tidak ada tulisan tersebut maka TV belum bisa menangkap siaran digital. Namun apabila ada tulisannya, maka bisa beralih ke siaran digital tanpa membeli STB.
Cara Mudah Beralih ke TV Polytron ke Siaran Digital
Harus dipahami lagi bahwa cara beralih ke TV digital Polytron satu ini hanya untuk yang sudah memiliki fitur siaran digital. Simak beberapa langkah mudah berikut untuk beralih ke siaran TV digital tanpa menggunakan STB, yaitu:
- Ambil remote TV Polytron.
- Pilih menu Pengaturan dan tekan Program.
- Kemudian muncul beberapa pilihan sub menu, klik Digital Only Tuning.
- Setelahnya televisi akan mencari siaran digital yang membutuhkan beberapa waktu.
- Jika proses pencarian siaran digital selesai, maka sudah bisa digunakan untuk menonton berbagai channel kesayangan.
Sedangkan bagi pemilik televisi analog, contohnya TV tabung, sangat dianjurkan untuk bisa memiliki STB jika ingin mendapatkan siaran digital. Berikut langkah-langkahnya yang harus dilakukan untuk memasang STB (Set Top Box) dan beralih ke siaran digital:
- Pastikan sudah memiliki STB yang akan dihubungkan ke TV.
- Ambil kabel AV dan masukkan ke lubang yang ada di televisi sesuai warna.
- Colokkan antena luar atau dalam ke STB.
- Lalu pasang kabel daya ke stop kontak begitu juga dengan TV.
- Setelah itu hidupkan TV dengan menggunakan remote bawaan, klik Source dan pilih AV.
- Berikutnya ambil remote STB dan nyalakan alatnya terlebih dahulu.
- Ikuti instruksi yang muncul di televisi dengan memasukkan kode pos.
- Selanjutnya klik Pencarian Otomatis. STB akan melakukan scanning untuk mencari channel-channel yang sudah tertangkap siaran digital.
- Tunggu sampai proses ini selesai baru bisa menonton siaran digital.
Demikianlah pembahasan mengenai cara beralih ke TV digital Polytron yang mudah untuk dicoba. Apabila proses perpindahan dari siaran analog ke digital mengalami kendala, mungkin dikarenakan antena bermasalah, cuaca buruk, kabel rusak atau lainnya.